Pembangunan gazebo taman adalah program pengembangan sarana dan prasarana dari hibah wali peserta didik. Sebanyak dua unit gazebo telah dibangun dan dimanfaatkan oleh warga sekolah. Gazebo taman ini menjadi ruang terbuka bagi para peserta didik untuk beraktivitas seperti berdiskusi atau sekadar bersantai. Harapannya, dengan adanya pembangunan gazebo ini dapat menambah kenyamanan siswa dalam beraktivitas di sekolah.







